Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Logistik World Superbike Mulai Berdatangan ke Lombok

Logistik event balap World Superbike Mandalika mulai tiba di Bandara Internasional Lombok pada Senin (8/11/2021) pukul 23.01 Wita dibawa oleh pesawat kargo Boeing 777 Qatar Airways.
Cargo untuk World Superbike sudah mulai berdatangan di Bandara Internasional Lombok. istimewa/bisnis
Cargo untuk World Superbike sudah mulai berdatangan di Bandara Internasional Lombok. istimewa/bisnis

Bisnis.com, MATARAM - Logistik event balap World Superbike Mandalika mulai tiba di Bandara Internasional Lombok pada Senin (8/11/2021) pukul 23.01 wita dibawa oleh pesawat kargo Boeing 777 Qatar Airways.

Logistik yang tiba di Bandara Lombok sejumlah 217 koli atau 68,02 ton langsung dibawa ke Sirkuit Mandalika. General Manager Bandara Lombok Nugroho Jati menjelaskan proses bongkar muat logistik World Superbike berjalan dengan lancar.

"Ini pertama kalinya logistik datang dengan pesawat cargo dengan body besar. Proses bongkar muat berjalan lancar sesuai rencana," jelas Nugroho dikutip melalui siaran pers pada Selasa (9/11/2021).

Total logistik World Superbike dan MotoGP yang akan diangkut ke sirkuit Pertamina Mandalika sebanyak 260 ton. Operational Director Dorna Sport Carles Jorba menjelaskan logistik MotoGP yang akan tiba secara bertahap mencapai 210 ton.

"Itu termasuk logistik Moto2, Moto3, sementara itu logistik Event Orginizer sejumlah 50 ton," ujar Carles.

World Superbike rencananya digelar pada 19 hingga 21 November 2021, event tersebut rencananya ditonton oleh 25.000 orang. ITDC saat ini sedang mengebut pembangunan area pendukung sirkuit seperti pit building, pengecetan tahap akhir sirkuit.

Penyelenggara juga sudah melakukan simulasi penyelematan rider yang kecelakaan dengan helikopter dari sirkuit ke RSUP NTB di kota Mataram.

Gubernur NTB Zulkieflimansyah menjelaskan datangnya logistik menambah optimis suksesnya event World Superbike. "NTB lebih dari siap untuk menyelenggarakan event ini," ungkap Zul.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper