Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Denpasar Percepat Vaksinasi 35.000 Orang di Kawasan Sanur

Setelah Sanur ditetapkan menjadi green zone atau zona hijau, maka selanjutnya ada 35.000 orang sasaran yang harus memperoleh Vaksin Covid-19. Dari jumlah tersebut, 27.000 orang merupakan masyarakat umum, dan 8.000 orang para petugas.
Wisatawan lokal menikmati suasana saat liburan di Pantai Sanur, Denpasar, Bali, Senin (15/3/2021). Tiga wilayah di Pulau Dewata telah ditetapkan oleh Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin beserta Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno sebagai zona hijau bebas Covid-19 untuk pelaksanaan program Free Covid Corridor (FCC) yaitu Ubud di Kabupaten Gianyar, Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) Nusa Dua di Kabupaten Badung, dan Sanur di Kota Denpasar./Antara-Nyoman Hendra W.
Wisatawan lokal menikmati suasana saat liburan di Pantai Sanur, Denpasar, Bali, Senin (15/3/2021). Tiga wilayah di Pulau Dewata telah ditetapkan oleh Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin beserta Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno sebagai zona hijau bebas Covid-19 untuk pelaksanaan program Free Covid Corridor (FCC) yaitu Ubud di Kabupaten Gianyar, Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) Nusa Dua di Kabupaten Badung, dan Sanur di Kota Denpasar./Antara-Nyoman Hendra W.

Bisnis.com, DENPASAR - Pemerintah Kota Denpasar mempercepat proses vaksinasi Covid-19 terhadap 35.000 orang yang berada di Sanur sebagai kawasan zona hijau pembukaan pariwisata Bali.

Wali Kota Denpasar IGN Jaya Negara mengatakan setelah Sanur ditetapkan menjadi green zone atau zona hijau, maka selanjutnya ada 35.000 orang sasaran yang harus memperoleh Vaksin Covid-19. Dari jumlah tersebut, 27.000 orang merupakan masyarakat umum, dan 8.000 orang para petugas hotel yang di-PHK atau petugas pekerja pariwisata lainnya.

"Mudah-mudahan dengan diberi kesempatan Sanur sebagai zona hijau ini, 35.000 cepat kami laksanakan vaksinasinya," kata dia kepada Presiden RI Joko Widodo melalui video conference, Selasa (16/3/2021).

Menurutnya, dalam proses vaksinasi, pelayanan vaksin yang diberikan berbasis dusun maupun lingkungan. Sehingga untuk melayani masyarakat di Sanur, pihaknya melibatkan semua Universitas, Rumah Sakit (RS) Swasta, maupun RS Negeri di Denpasar. Berkenaan dengan vaksinasi pekerja pariwisata, telah dilakukan bekerja sama dengan pihak hotel, dan telah ada kesiapan untuk melaksanakan vaksinasi terhadap karyawan secara mandiri.

Sementara itu, sedang berlangsung proses vaksinasi di gedung Dharma Negara Alaya yang sasarannya tokoh agama, tokoh budayawan, dan seniman. Selanjutnya, setiap hari pelayanan vaksinasi juga dilakukan di 40 pusat pelayanan seluruh Denpasar, seperti Puskesmas, RS Swasta, dan klinik.

"Di belakang kami sedang berlangsung proses vaksinasi yang dilakukan pemantau secara daring," tambahnya.

Menurut laporannya, sasaran vaksin Covid-19 di Ibu Kota Pulau Dewata ini pada tahap I berkaitan dengan tenaga kesehatan dari jumlah sasaran 12.032 orang, mencapai realisasi 16.760 orang, divaksinasi pertama sekitar 139 persen.

Sedangkan vaksin kedua mencapai 11.957 orang sekitar 99,33 persen. Adapun vaksinasi untuk masyarakat lanjut usia (lansia) dan pelayanan publik sasaran baru mencapai 17,33 persen.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Luh Putu Sugiari
Editor : Miftahul Ulum
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper