Bisnis.com, DENPASAR - Seluruh Penyelenggara Pilkada 2020 di Tempat Pemungutan Suara 17 Banjar Kertasari, Kelurahan Panjer, Kota Denpasar merupakan kaum perempuan.
Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) I Gusti Ayu Bintang Darmawati Puspayoga saat mengunjungi TPS yang cukup unik ini turut menyampaikan apresiasi untuk penyelenggaraan pemilu dengan ide yang luar biasa tersebut.
Saat memasuki TPS, terlihat para penyelenggara menggunakan kebaya putih lengkap dengan sanggul juga penggunaan masker serta face shield sebagai bentuk penerapan dari Protokol Kesehatan Covid-19.
"Terima kasih untuk ide yang luar biasa ini, mungkin di Indonesia pilkada dengan penyelenggara semuanya perempuan baru pertama kali dilakukan, mudah-mudahan ini menjadi inspirasi dan inovasi untuk kedepannya," tuturnya, di TPS 17 Panjer, Denpasar, Rabu (9/12/2020).
Dia turut menyampaikan, bahwa momen tersebut sangat luar biasa, sekaligus membuktikan ketika perempuan diberikan kesempatan tidak ada istilah tidak mungkin untuk dilakukan.
"Mudah-mudahan ini dapat menjadi momentum semangat yang tidak dibangun dalam penyelenggara pemilu hari ini, namun dapat terus dipupuk untuk memberikan kesempatan yang sama bagi perempuan lainnya," jelasnya.
Baca Juga
Sementara itu, Menteri Bintang turut berpesan kepada para penyelenggara pemilu, terutama warga yang akan memberikan hal suaranya agar selalu disiplin menjaga protokol kesehatan Covid-19 dengan 3M yakni memakai masker, mencuci tangan dengan air mengalir, dan menjaga jarak antara orang lain.
"Protokol kesehatan betul-betul dijalankan. Kami tidak mau pilkada yang serentak di hampir 270 Provinsi Kabupaten ini menjadi klaster baru dari penyebaran Covid-19," tambahnya