Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Penggemar Masih Buru Tiket MotoGP

Astindo menawarkan tiket alternatif bagi masyarakat yang ingin merasakan euforia MotoGP di Mandalika agar membeli tiket latihan bebas dan kualifikasi.
Foto udara suasana Pertamina Mandalika International Street Circuit di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika, Pujut, Praya, Lombok Tengah, NTB, Senin (14/3/2022). Menteri BUMN Erick Thohir menyampaikan bahwa Mandalika siap menjadi tuan rumah MotoGP pada 18-20 Maret mendatang dan optimistis penyelenggaran akan sukses dilaksanakan./Antara-Ahmad Subaidi.
Foto udara suasana Pertamina Mandalika International Street Circuit di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika, Pujut, Praya, Lombok Tengah, NTB, Senin (14/3/2022). Menteri BUMN Erick Thohir menyampaikan bahwa Mandalika siap menjadi tuan rumah MotoGP pada 18-20 Maret mendatang dan optimistis penyelenggaran akan sukses dilaksanakan./Antara-Ahmad Subaidi.

Bisnis.com, MATARAM - Pengemar dan masyarakat masih mencari tiket MotoGP untuk hari ketiga atau race day yang sudah habis terjual.

Ketua Asosiasi Travel Agent Indonesia (Astindo) NTB M.Sahlan menjelaskan banyak masyarakat yang menghubungi Astindo untuk membeli tiket MotoGP untuk race day.

"Animo masyarakat luar biasa, kami sampai hari ini masih dihubungi oleh calon pembeli tiket MotoGP padahal tiket untuk race day sudah habis. Yang tersedia tiket untuk sesi latihan bebas dan kualifikasi," jelas Sahlan kepada Bisnis pada Senin (14/3/2022).

Astindo menawarkan tiket alternatif bagi masyarakat yang ingin merasakan euforia MotoGP di Mandalika agar membeli tiket latihan bebas dan kualifikasi. "Kami coba tawarkan tiket day 1 saat latihan bebas dan day 2 saat kualifikasi, tentu yang responnya beragam karena yang dikejar memang tiket untuk race day," kata Sahlan.

Sahlan menjelaskan penjualan tiket melonjak setelah dari Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) memborong puluhan ribu tiket untuk race day. "BUMN membeli tiket 21.000 dari beberapa zona sehingga tiket yang tersisa sedikit sekali," ujar Sahlan.

Sebagai tuan rumah, kesiapan akomodasi dan transportasi harus memberikan kenyamanan bagi para penonton yang akan datang menyaksikan MotoGP. "Kalau penjualan tiket sudah tidak menjadi masalah, maka kesiapan transportasi dan akomodasi harus dijamin agar penonton merasa nyaman. Pada tanggal 20 nanti seluruh mata dunia tertuju ke Mandalika jadi keamanan dan kenyamanan harus dijaga," kata Sahlan.

Untuk transportasi yang mendukung mobilisasi penonton, Kementerian Perhubungan menyediakan 5 titik bus gratis yang bisa diakses penonton yakni di Bandara Internasional Lombok, Ex Bandara Selaparang kota Mataram, pelabuhan Bansal Lombok Utara, pelabuhan Lembar dan pelabuhan Kayangan Lombok Timur. (K48)


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Miftahul Ulum
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper