Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Sajiwa Mengobati Kerinduan Kuliner Bandung di Denpasar

Warung ini menyediakan makanan dan minuman khas Bandung seperti hidangan mie ayam, bakso, siomay, batagor, pangsit dan yang paling spesial mie yamin manis dan asin.
Warung Sajiwa.
Warung Sajiwa.

Bisnis.com, DENPASAR — Denpasar memiliki berbagai macam kuliner yang sayang untuk dilewatkan. Banyak warung yang atau restoran yang menyediakan masakan nusantara. Namun, warung yang satu ini memiliki keunikan tersendiri karena cita rasa dan tempatnya yang Instagramable.

Jika Anda ingin merasakan kuliner dengan cita rasa Bandung meskipun di tengah kota Denpasar, Warung Sajiwa by Bu Cici adalah salah satu warung yang menawarkan pengalaman baru.

Warung ini menyediakan makanan dan minuman khas Bandung seperti hidangan mie ayam, bakso, siomay, batagor, pangsit dan yang paling spesial mie yamin manis dan asin. Untuk special menu ada mie kocok. Ada juga minuman khasnya yaitu Es Tjampolay yang berbahan dasar sirup gula yang udah ada dari tempo dulu khas Cirebon.

Di tengah pandemi Covid-19, kehadiran warung unik bisa menjadi contoh ide kreatif dalam menjalani bisnis kuliner, terutama jika ingin menarik perhatian milenial. Meskipun termasuk pendatang baru karena baru berdiri pada awal Agustus 2020, tempat ini selalu ramai dikunjungi pelanggan.

Salah satu owner dari tempat kuliner ini, Anie Tidara mengatakan Sajiwa memiliki arti Sejiwa atau Satu Jiwa dalam Bahasa Indonesia. Namun dalam bahasa Sunda dapat disebut ‘Sajiwa’.

“Kita melihat sangat jarang ada kuliner khas Bandung yang ada di Bali, karena itu kita tertarik untuk membuka bisnis ini,” ujarnya, Minggu (15/11/2020).

Konsep yang diambil di tempat makan ini adalah sederhana dan minimalis. Pemilihan alat makan memiliki cirinya sendiri seperti mangkok ayam yang biasa digunakan oleh warung-warung. Pemilihan lagu di Sajiwa juga tidak sembarangan, mereka memutar musik era 90 hingga 2000an awal untuk menambah nyaman para pelanggan.

“Bagi yang kangen sama suasana Bandung, baik makanan atau jajanan khasnya seperti siomay dan mie yamien, bisa langsung ke Sajiwa karena bahan yang kita gunakan langsung dikirim dari Bandung,” lanjutnya.

Untuk dapat menikmati menu dari warung ini, harga yang ditawarkan berkisar dari Rp20.000 hingga Rp30.000. Warung ini beralamat lengkap di Jalan Arjuna No. 20, Denpasar dan mulai buka pada 10.00 – 21.00 pada hari Senin sampai Sabtu (Rabu Tutup) dan 08.00 20.00 pada hari Minggu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper