Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

ESG Jadi Pembahasan Baru di Bali Annual Telkom Conference (BATIC) Telkom

Konferensi yang selama 27- 30 Agustus 2024 berfungsi sebagai wadah untuk kreativitas, kolaborasi, dan pertukaran pengetahuan di dunia telekomunikasi
Direktur Utama Telkom Ririek Adriansyah (tengah) menjelaskan BATIC 2024 di Nusa Dua, Kabupaten Badung, Bali. Bisnis/istimewa
Direktur Utama Telkom Ririek Adriansyah (tengah) menjelaskan BATIC 2024 di Nusa Dua, Kabupaten Badung, Bali. Bisnis/istimewa

Bisnis.com, MANGUPURA – Bali Annual Telkom International Conference (BATIC) yang diselenggarakan oleh anak usaha PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom), PT Telekomunikasi Indonesia International (Telin) bakal membahas kesinambungan inovasi dan keberlanjutan atau penerapan Environmental, Social, and Governance (ESG) di bidang telekomunikasi.

Peserta BATIC 2024 mencapai 1.300 orang yang berasal dari 446 perusahaan dari 40 negara. Konferensi yang bakal digelar selama 27 hingga 30 Agustus 2024 berfungsi sebagai wadah untuk kreativitas, kolaborasi, dan pertukaran pengetahuan di dunia telekomunikasi.

Yang membedakan konferensi BATIC 2024 dengan sebelumnya yakni munculnya pembahasan telekomunikasi berkelanjutan dengan penerapan ESG di seluruh perusahaan yang bergerak di bidang telekomunikasi. Chief Executive Officer Telin Budi Satria Dharma Purba menjelaskan Dalam forum tersebut, Telkom ingin menyerap perspektif ESG dari dari perusahaan dalam dan luar negeri, dan bagaimana membangun persepsi bersama soal ESG kedepannya.

“Pembahasan ESG dimunculkan agar inovasi dan keberlanjutan bisa seimbang, ini yang menjadi konsen dari Telkom Group sebagai pemimpin lanskap telekomunikasi di Asia Pasifik. Tujuan kami agar BATIC dapat berkembang menjadi platform utama yang tidak hanya menciptakan peluang bisnis baru bagi Telkom Group dan para peserta lainnya di sektor telekomunikasi, namun juga memberikan kontribusi yang signifikan bagi industri telekomunikasi nasional dan global,” jelas Budi pada konferensi pers, Selasa (27/8/2024).

Direktur Utama Telkom Ririek Adriansyah menjelaskan BATIC 2024 merupakan tempat para peserta berkumpul untuk berbagi ide, wawasan, dan visi yang akan mempengaruhi masa depan telekomunikasi dan teknologi digital. Selama empat hari, para peserta akan mendapatkan insights terkait lanskap telekomunikasi yang terus berkembang. Kemudian penerapan ESG yang bakal menjadi topik baru di forum BATIC.

Event BATIC yang sudah memasuki tahun kesembilannya ini adalah bagian dari langkah strategis Telkom Group, sejalan dengan upaya transformasi digital yang dilakukan oleh perusahaan melalui inisiatif Five Bold Moves. BATIC juga mewujudkan komitmen Telkom Group dalam mendorong inovasi yang akan mempengaruhi masa depan telekomunikasi global. Telkom Group melalui Telin terus membangun infrastruktur telekomunikasi, seperti pembangunan kabel laut di berbagai wilayah.

“Di samping itu, tentunya Telkom Group juga terus berkomitmen untuk membangun masa depan digital yang berkelanjutan. Sebagai perusahaan yang sudah listing di New York, Telkom wajib membuat laporan yang berkaitan dengan ESG. Hal ini selaras dengan tema yang diangkat pada BATIC tahun ini," jelas Ririek

Selain sebagai wadah bertukar kreativitas dan inovasi baru, BATIC 2024 bisa melahirkan peluang bisnis baru bagi yang berdampak positif kinerja Telin. Direktur Wholesale & International Service Telkom Bogi Witjaksono menjelaskan  BATIC 2024 menjadi salah satu momen penting dalam perjalan Telkom Group untuk memperkuat kehadiran Indonesia di kancah telekomunikasi global.

“Tahun ini, kami berkomitmen untuk meningkatkan kolaborasi dengan para pemangku kepentingan, mendorong inovasi yang tidak hanya bermanfaat bagi TelkomGroup, namun juga menciptakan nilai tambah yang signifikan bagi industri telekomunikasi global,” jelas Bogi. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper