Bisnis.com, DENPASAR – Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan meninjau harga kebutuhan pokok di pasar murah Kabupaten Buleleng dan Kota Denpasar untuk mengecek harga komoditas di tingkat pengecer jelang perayaan Iduladha 2023.
Pasar murah yang ditinjau Zulhas di Buleleng, disediakan 250 paket bapok yang terdiri atas beras 5 kg, gula 1 kg, dan minyakita 1 liter. Beras dijual dengan harga Rp43.000 per 5 kg, gula Rp13.500/kg, dan minyakita Rp14.000/kg. Tersedia 1,35 ton beras, 300 kg gula, dan 360 liter minyakita.
Setelah meninjau pasar murah di Buleleng, Mendag Zulkifli Hasan melanjutkan kegiatan peninjauan pasar murah di Denpasar, Bali. Pada titik ini, tersedia 150 paket bapok yang terdiri atas beras 5 kg, gula 1 kg, dan minyakita 1 liter.
Baca Juga
Beras dijual dengan harga Rp41.500 per 5 kg, gula Rp13.500/kg, dan minyakita Rp14.000/kg. Pada pasar murah di Denpasar, pasokan yang disediakan adalah 850 kg beras, 200 kg gula, dan 240 liter minyakita.
Kegiatan pasar murah tersebut merupakan program Kementerian Perdagangan bekerja sama dengan Perum Bulog dan PT Sentana Prima Unggul yang merupakan perusahaan pengepak dan distributor minyak goreng. Pasar murah ini juga bagian dari upaya mengendalikan harga jelang hari raya besar keagamaan seperti Iduladha yang berlangsung pada pekan depan.
Zulhas mengklaim pemerintah terus berkomitmen memastikan harga-harga bapok stabil di semua daerah. “Memang saya keliling ke daerah, ke mana-mana mengecek agar harga-harga bapok di mana pun berada itu tidak berbeda dengan daerah-daerah lain,” kata Zulhas, Rabu (20/6/2023).