Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

TREVO Rambah Bali, Sewa Kendaraan dalam Genggaman

TREVO pertama kali diluncurkan di Jakarta pada Desember 2020. Dalam waktu kurang dari setahun, perusahaan telah membangun komunitas dengan lebih dari 100.000 pengguna dan host.
Pantai Kuta/Ilustrasi
Pantai Kuta/Ilustrasi

Bisnis.com, DENPASAR – TREVO, aplikasi berbagi kendaraan, merambah Bali untuk mengakomodir kebutuhan sewa kendaraan warga lokal, wisatawan lokal, maupun wisatawan domestik hanya dengan beberapa ketukan.

Adapun TREVO memungkinkan pengguna atau tamu memilih kendaraan dari pemilik atau host sesuai dengan jangka waktu yang dibutuhkan, misalnya sehari, seminggu maupun beberapa jam saja.

General Manager TREVO Brandon Curson mengatakan aplikasi akan memberikan pengguna berbagai pilihan kendaraan, dari mobil sport mewah, mobil keluarga, maupun city car. Kendaraan bisa disewa dengan sopir atau tanpa sopir, jika privasi dan keamanan di masa pandemi menjadi pertimbangan utama.

Menurutnya, dibandingkan memesan kendaraan berulang kali lewat aplikasi berbagi tumpangan, TREVO menjadi opsi lebih praktis dan ekonomis karena para tamu di Bali seolah-olah memiliki kendaraan sendiri yang diantar langsung ke alamat pemesanan dalam kurun 3 jam.

"TREVO mencocokkan guest yang membutuhkan kendaraan privat dan nyaman dengan host yang ingin mencari penghasilan tambahan dengan menyewakan kendaraan mereka. Kami harap skema penjodohan ini bisa membantu warga Bali yang nafkahnya terganggu akibat pandemi. Sebagaimana diketahui, pandemi ini menjadi pukulan cukup hebat bagi pariwisata Bali, sementara banyak sekali UMKM yang sangat tergantung pada industri ini," katanya seperti dikutip dalam rilis, Senin (27/9/2021).

Saat ini TREVO bermitra dengan Bali Tourism Board untuk mendukung usaha komunitas lokal menghidupkan kembali industri wisata Bali secara bertahap.

TREVO pun berusaha membuka peluang bagi pemilik kendaraan di Bali untuk memperoleh penghasilan tambahan dan mereka pun bisa menyewakan kendaraannya dengan tenang karena asuransi.

"TREVO akan melindungi kendaraan mereka dari pencurian dan kerusakan,” sebutnya.

Sebagai informasi, TREVO pertama kali diluncurkan di Jakarta pada Desember 2020. Dalam waktu kurang dari setahun, perusahaan telah membangun komunitas dengan lebih dari 100.000 pengguna dan host.

TREVO dan perusahaan induk sedang membuka penggalangan dana seri B. Dana tersebut akan digunakan untuk lebih memperluas pasar dengan melakukan ekspansi di kota-kota dan negara-negara lainnya tahun depan.

Di Bali khususnya, TREVO sedang berupaya untuk menambah sepeda motor, helikopter, kapal pesiar, dan kendaraan bermotor lainnya ke platformnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper