Bisnis.com, MATARAM - Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas RI Suharso Manoarfa meninjau langsung progres pembangunan sirkuit MotoGP dan pengembangan Kawasan Ekonomi Khusus Mandalika pada Jumat (30/4/2021).
Suharso Manoarfa menjelaskan pembangunan MotoGP dan fasilitas pendukung harus segera dituntaskan sesuai dengan target yang telah ditentukan.
"Perhelatan MotoGP Mandalika pertaruhan citra Indonesia di mata dunia, pengembangan KEK menjadi perhatian nasional, segala kendala harus dituntaskan, sehingga nanti perhelatan MotoGP dapat berjalan lancar," jelas Suharso dikutip dari rilis pada Jumat (30/4/2021).
Managing Director The Mandalika Bram Subandoro menjelaskan progres pembangunan kawasan KEK Mandalika dan sirkuit Mandalika.
Pembangunan Jalan Kawasan Khusus lapisan pertama (AC Base) telah tersambung, dan dilanjutkan untuk lapisan kedua (AC Binder) dan lapisan terakhir (Surface SMA).
"Pembangunan JKK di targetkan rampung Juni 2021," jelas Bram.
Sebelumnya, segala fasilitas pendukung utama MotoGP ditarget selesai sebelum bulan November atau sebelum perhelatan World Super Bike (WSBK) yang rencananya digelar pada 12-14 November 2021.(K48)