Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hotel Indigo Bali Seminyak Dibuka Lagi, Cek Promonya

Hotel Indigo Bali Seminyak Beach, resor butik tepi pantai, akan kembali dibuka setelah berhenti operasional selama pandemi Covid-19.
Hotel Indigo Bali Seminyak Beach
Hotel Indigo Bali Seminyak Beach

Bisnis.com, DENPASAR -- Hotel Indigo Bali Seminyak Beach, resor butik tepi pantai, akan kembali dibuka setelah berhenti operasional selama pandemi Covid-19.

General Manajer Hotel Indigo Bali Seminyak Beach Jean Heliere mengatakan,selama masa pandemi, resor memperkenalkan inisiatif IHG Clean Promise yang mendefinisikan kembali keselamatan dan kesejahteraan para tamu dan stafnya.

Hotel Indigo Bali Seminyak Beach berkomitmen penuh dalam menerapkan prosedur kebersihan dan budaya menjaga jarak sebagai standarisasi hotel yang sejalan dengan himbauan pemerintah serta pelayanan kesehatan masyarakat.

"Ini sebuah hal baik yang menjadi kenyataan dan keluarga besar resor ini sangat bersemangat untuk menyambut para tamu kembali," katanya seperti dikutip dalam rilis, Kamis (29/4/2021).

Sebagai tanda pembukaan kembali, pihaknya ingin mengundang tamu pertama untuk membantu merancang instalasi seni kami yang dikurasi khusus di lobi.

Selain itu, Hotel Indigo Bali Seminyak Beach menawarkan promo reopening istimewa Buy Now, Pay Later. Para tamu dapat menikmati keuntungan potongan harga kamar sebesar 50 persen dengan manfaat tambahan sarapan harian untuk dua orang, pembatalan reservasi tanpa denda hingga pukul 18:00 waktu setempat serta pemesanan tanpa diperlukan deposit selama masa menginap.

Sebagai informasi, Hotel Indigo Bali berlokasi di Pantai Seminyak. Resor ini membentang indah menghadap ke perairan Samudera Hindia. Hotel Indigo Bali Seminyak Beach memiliki 270 kamar dan suite yang dirancang estetik dan 19 unit vila yang dilengkapi kolam renang pribadi yang terdiri dari 1 hingga 2 kamar tidur yang luas.

Resor dilengkapi dengan sejumlah fasilitas relaksasi yakni tiga kolam renang di tengah alam hijau, Sava Spa, hingga lima gerai makan.

Jean mengatakan pandemi Covid-19 yang belum pernah terjadi sebelumnya ini telah secara dramatis mempengaruhi kehidupan banyak orang di seluruh dunia, khususnya industri pariwisata dan perjalanan secara umum. Bekerja sama dengan Bali Hotels Association, resor akan mendonasikan US$1 ke panti asuhan setempat untuk setiap kamar yang terjual selama bulan Mei.

"Ini untuk membantu panti asuhan lokal di Bali," sebutnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Ajijah

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper