Bisnis.com, DENPASAR - Bir Bintang menyiapkan microsite daftar tujuan wisata yang sudah tersertifikasi CHSE di Bali untuk memudahkan wisatawan mencari tempat berlibur yang telah memenuhi Prokes Covid-19.
Head of Marketing Multi Bintang Indonesia Jessica Setiawan mengatakan platform ini sekaligus menyediakan fungsi contact tracing mandiri sehingga dapat membantu Pemerintah untuk melakukan pencegahan penyebaran Covid-19. Para wisatawan sudah bisa mengakses platform tersebut mulai November 2020 dengan mengunjungi www.tetapbisa.id.
“Kami ingin memberikan kontribusi nyata dan mendukung Pemerintah Bali dalam persiapan menghidupkan kembali pariwisata," tuturnya, dalam siaran pers yang diterima Bisnis, Rabu, (28/10/2020).
Baca Juga
Selain itu, sambungnya, Bir Bintang turut membantu dan mendampingi outlet-outlet mitra di Bali dalam menjalani proses sertifikasi protokol dari Dinas Pariwisata, dan secara aktif menjalin koordinasi.
Kepala Dinas Pariwisata Bali I Putu Astawa turut memberi apresiasi dan mendukung pelaksanaan inisiatif tersebut. “Kami mengapresiasi upaya yang dilakukan Bir Bintang dalam mengakselerasi proses penerapan standar protokol tatanan kehidupan era baru di Bali,” jelasnya.
Dia berharap perusahaan lain dapat mengikuti langkah-langkah yang telah dilakukan Bir Bintang dalam membantu Bali agar dapat segera bangkit kembali.