Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Banyak Wisman Asia Belanja Produk Petualangan di Bali

Ramainya wisman Asia yang belanja produk-produk petualang di Bali karena sejumlah negara belum memiliki brand produk sejenis.
Gerai Eiger./Ist
Gerai Eiger./Ist

Bisnis.com, DENPASAR – Produk pendukung untuk kegiatan adventure atau petualangan Indonesia ternyata banyak diminati oleh wisatawan mancanegara (wisman) yang berkunjung ke Bali. Hal tersebut terlihat dari kunjungan wisman ke toko yang menjual produk-produk tropical adventure di Bali.

Regional 3 Manager Eiger Area Bali, Andreas Timotius menjelaskan kunjungan wisman mulai banyak sejak membuka kembali toko Eiger di kawasan Sunset Road, Kuta yang meman merupakan daerah wisata. Mayoritas Wisman yang berkunjung merupakan wisman Asia seperti Malaysia, beberapa negara lainnya di Asia. Bahkan wisman memberi kontribusi 50% dari total seluruh pengunjung. 

Mayoritas wisman yang datang, membeli produk lifestyle untuk digunakan sehari-hari, selain itu juga membeli produk petualangan seperti perlengkapan gunung. “Saat ini  pelanggan yang datang mayoritas membeli produk lifestyle ya, termasuk juga wisman,” jelas Andreas, Senin (30/10/2023).

Ramainya wisman Asia yang belanja produk-produk petualang di Bali karena sejumlah negara belum memiliki brand produk sejenis, seperti Malaysia, sehingga mereka sudah melirik brand Indonesia dan membeli produk tersebut secara online dan ketika berkunjung ke Indonesia.

Menurut Andreas, mayoritas wisman membeli produk Eiger di Bali karena Bali menjadi pintu masuk utama ke Indonesia.

Strategisnya posisi Bali ini, membuat Eiger membuka toko atau storenya dengan konsep berbeda dibandingkan dengan toko lain. Selain menjual berbagai produk, Eiger juga memperkuat brandnya dengan membina-membina komunitas pecinta alam dan petualang di Bali.

Selain itu, Strategic Marketing Manager Eiger, Oscar Siregar menjelaskan melihat potensi pasar Asean yang besar, Eiger dalam waktu dekat akan membuka store di Malaysia dan Filipina. “Kami menyasar dua negara tersebut karena produk kami sesuai dengan pangsa pasar di sana. Iklim Malaysia dan Filipina merupakan iklim tropis, sehingga sesuai dengan produk kami yang memang untuk tropical adventure,” ujar Oscar. 

Sebelumnya Eiger membuka cabang mereka di Swiss pada awal 2023 lalu dan menjadi toko internasional pertama dari brand asli Bandung tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Miftahul Ulum

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler