Bisnis.com, MATARAM - PLN Terus mendorong realisasi elektric lifestyle di kalangan rumah tangga melalui penyaluran bantuan kompor Induksi di kampung PLN, kota Mataram.
PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Ampenan menyalurkan 60 kompor induksi kepada 60 Kepala Keluarga (KK) di 3 lingkungan kelurahan Ampenan Tengah, kota Mataram.
Manager PLN UP3 Ampenan I Ketut Suartana menjelaskan dengan penyaluran kompor induksi kepada masyarakat kota bagian dari pengenalan program electric lifestyle di kalangan rumah tangga.
Baca Juga
"Kami menyalurkan 60 kompor induksi senilai Rp50 juta ke 60 KK. Program electric lifestyel terus kami dorong karena bagian dari target NTB untuk menggunakan energi terbarukan," jelas Suartana dikutip dari rilis pada Sabtu (27/11/2021).
Selain bagi rumah tangga, 3 usaha mikro di Mataram juga mendapat bantuan oven listrik. Dengan alat produksi berbasis listrik, usah kuliner yang banyak digeluti UMKM akan lebih efisien. "Kami terus mendorong UMKM khususnya di lapangan usaha untuk menggunakan alat masak listrik karena lebih efisien dan bersih," ujar Suartana.
Sebagai informasi, PLN NTB sendiri menargetkan 23 persen sumber energi NTB berasal dari Energi Baru dan Terbarukan (EBT) seperti PLTS, PLTB yang saat ini sedang dibangun. Kelompok rumah tangga, UMKM, dan industri menjadi kelompok yang didorong beralih ke electric lifestyle sebagai realisasi penerapan energi terbarukan. (K48)