Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bali Catat 156.910 Orang Miskin, Terendah 5 Tahun Terakhir

Dalam kurun waktu lima tahun, jumlah penduduk miskin di Bali tercatat mengalami penurunan. September 2015, jumlah orang miskin di Bali tercatat 218.790 orang atau 5,25%
Kepala BPS Adi Nugroho (kanan) bersama Sekda Provinsi Bali Dewa Made Indra (kiri) tengah menjelaskan profil kemiskinan di Bali dalam konferensi pers Persentase Penduduk Miskin, di Kantor BPS Bali, Rabu (15/1/2020).
Kepala BPS Adi Nugroho (kanan) bersama Sekda Provinsi Bali Dewa Made Indra (kiri) tengah menjelaskan profil kemiskinan di Bali dalam konferensi pers Persentase Penduduk Miskin, di Kantor BPS Bali, Rabu (15/1/2020).

Bisnis.com, DENPASAR--Dalam kurun waktu lima tahun, jumlah penduduk miskin di Bali tercatat mengalami penurunan. September 2015, jumlah orang miskin di Bali tercatat 218.790 orang atau 5,25%.

Pada September 2019 Bali berhasil turun sampai 156.910 penduduk miskin atau 3,61%.

Jumlah tersebut tercatat paling rendah dan merupakan persentase terendah sejak lima tahun terakhir.

Kepala BPS Adi Nugroho mengatakan pada September 2015 jumlah penduduk miskin berada pada angka 218.790 orang, yang merupakan jumlah tertinggi selama periode Maret 2015 hingga September 2019.

Dia melanjutkan, penentuan kemiskinan dilakukan dengan menentukan Garis Kemiskinan sebagai batas untuk mengelompokkan penduduk dengan kategori miskin atau tidak miskin. 

"Penduduk miskin didefinisikan sebagai penduduk dengan pengeluaran per kapita di bawah atau lebih rendah dari besaran yang disebut garis kemiskinan. Garis Kemiskinan Bali pada September 2019 tercatat Rp412.906 per kapita per bulan. Nilai itu mengalami peningkatan 3,07% jika dibandingkan Garis Kemiskinan Maret 2019 Rp400.624 per kapita per bulan," kata Adi di sela-sela konferensi pers di Kantor BPS, Bali, Rabu (15/1/2020).

Pada September 2019, Persentase penduduk miskin di Bali tercatat sebesar 3,61%, turun sedalam -0,18% poin dibandingkan posisi Maret 2019. 

Sementara jumlah penduduk miskin di Bali pada September 2019 sekitar 156.910 orang. Jumlah ini mengindikasikan penurunan sekitar 6.900 orang dibandingkan jumlah penduduk miskin Maret 2019 yang tercatat 163.085 orang.

Adi menjelaskan, selama periode Maret-September 2019 persentase penduduk miskin di desa dan kota bersamaan tercatat mengalami penurunan.

"Penduduk miskin di daerah perkotaan turun dari 3,29% pada Maret menjadi 3,04% pada September 2019. Persentase penduduk miskin di daerah perdesaan juga mengalami penurunan dari 4,88% pada Maret menjadi 4,86% pada September 2019," jelasnya.

Sementara itu, ketimpangan pendapatan di Bali yang digambarkan dengan gini ratio mengalami kenaikan dari 0,366% menjadi 0,370 di September 2019.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Busrah Ardans
Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper