Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pameran Riset, Inovasi, dan Teknologi Ritech Expo 2019 Digelar di Bali

Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Menristekdikti) Mohamad Nasir pada Minggu (15/8/2019) membuka pameran riset, inovasi, dan teknologi Ritech Expo 2019.
Seorang anak melihat robot penanam padi dalam Ritech Expo 2019 yaitu rangkaian peringatan Hari Kebangkitan Teknologi Nasional (Hakteknas) ke-24 di Denpasar, Bali, Minggu (25/8/2019). Pameran bidang teknologi tersebut menampilkan produk-produk hasil riset dan teknologi dari 18 kawasan Science Technopark di seluruh Indonesia sebagai ajang untuk memunculkan inovasi dari berbagai daerah./Antara-Nyoman Budhiana
Seorang anak melihat robot penanam padi dalam Ritech Expo 2019 yaitu rangkaian peringatan Hari Kebangkitan Teknologi Nasional (Hakteknas) ke-24 di Denpasar, Bali, Minggu (25/8/2019). Pameran bidang teknologi tersebut menampilkan produk-produk hasil riset dan teknologi dari 18 kawasan Science Technopark di seluruh Indonesia sebagai ajang untuk memunculkan inovasi dari berbagai daerah./Antara-Nyoman Budhiana

Bisnis.com, JAKARTA — Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Menristekdikti) Mohamad Nasir pada Minggu (15/8/2019) membuka pameran riset, inovasi, dan teknologi Ritech Expo 2019 dalam rangkaian acara peringatan Hari Kebangkitan Teknologi Nasional ke-24 di Lapangan Puputan Renon, Denpasar, Provinsi Bali.

"Mudah-mudahan dengan hal ini inovasi-inovasi daerah akan bermunculan," katanya, lalu mendorong anak-anak muda Indonesia bangkit menjadi inovator.

Ada sekitar 200 stan pameran hasil riset, inovasi dan teknologi dalam Ritech Expo 2019. Peserta pameran itu sekitar 100, termasuk Direktorat Jenderal Penguatan Riset dan Inovasi, Direktorat Jenderal Penguatan Inovasi, serta Direktorat Kelembagaan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi dan Pendidikan Tinggi di Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi.

Pameran juga diikuti lembaga seperti Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi, Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia, Badan Tenaga Nuklir Nasional, Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional, Badan Pengawas Tenaga Nuklir, Badan Standardisasi Nasional, Pusat Penelitian Ilmu Pengetahuan dan Teknologi, serta badan usaha milik negara seperti PT Dahana dan PT Industri Kereta Api (Inka).

Perguruan tinggi juga berpartisipasi dalam pameran itu, di antaranya Universitas Airlangga, Institut Pertanian Bogor, Institut Teknologi Sepuluh November, Institut Seni Indonesia Denpasar, dan Politeknik Elektronika Negeri Surabaya.

Ritech Expo merupakan pameran tahunan yang diselenggarakan oleh Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi.

Pameran itu menyajikan berbagai produk inovasi unggulan dari perguruan tinggi, lembaga riset, industri, hingga inovator dalam negeri.

Sebelum membuka pameran itu, Menristekdikti melepas peserta jalan sehat dalam rangkaian peringatan Hari Kebangkitan Teknologi Nasional di Denpasar.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Editor : Miftahul Ulum
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper