Bisnis.com, DENPASAR—Penyanyi Rossa akan menggelar konser amal untuk membantu korban bencana alam Gunung Agung dan pemulihan pariwisata di The Patra Bali Resort & Villas pada malam Tahun Baru, Minggu (31/12/2017).
Rizki P. Hasan, Direktur Keuangan & SDM The Patra Bali mengatakan konser amal ini dikemas dalam tajuk ‘Rossa ‘A New Chapter’ Charity Concert: Bali Remains Beautiful and Safe.’
“Ini merupakan salah satu bentuk kepedulian The Patra Bali dalam membantu pemulihan situasi akibat erupsi Gunung Agung,” katanya, Rabu (27/12/2017).
Menurut Rizki konser amal ini juga dimaksudkan sebagai apresiasi perusahaan terhadap para pelanggan dan stakeholder. Dalam acara ini juga akan dihadirkan perwakilan dari 22 wilayah yang terkena dampak erupsi Gunung Agung.
Ia berharap dengan kehadiran warga yang terdampak bencana akan dapat menambah keceriaan malam Tahun Baru terutama bagi para pengungsi Gunung Agung.
Rizki menambahkan bencana Gunung Agung yang berdampak terhadap kepariwisataan di Bali itu juga menjadi keprihatinan banyak pihak.
Melalui konser amal ini, Patra Jasa –pengelola hotel bintang lima The Patra Bali-- turut berpartisipasi mendukung program pemerintah bahwa Bali aman untuk dikunjungi, makanya tajuk konser dipilih Bali Remains Beautiful and Safe.
Kata Rizki seluruh hasil penjualan tiket konser dan penghasilan yang diperoleh The Patra Bali pada Minggu (31/12/2017) meliputi sewa kamar, F&B dan lain-lain akan disumbangkan untuk membantu para pengungsi erupsi Gunung Agung.
Bagi masyarakat yang ingin menonton konser bisa memesan tiket di Loket.com dan Kiostix.
Rossa yang merupakan salah satu diva Indonesia juga sebagai Duta Pariwisata Indonesia. Bersama Rossa, Patra Jasa mengajak masyarakat Indonesia maupun wisatawan mancanegara untuk datang ke Bali merayakan pergantian tahun dan turut serta membantu para korban bencana sekaligus mendukung upaya peningkatan industri pariwisata Indonesia.