Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Mau Evakuasi Ternak Sekitar Gunung Agung? Hubungi Nomor Ini

Ditjen Peternakan dan Kesehatan Hewan Kementerian Pertanian membuka posko siaga ternak dan kesehatan hewan untuk mengantisipasi erupsi Gunung Agung.
Ilustrasi/JIBI
Ilustrasi/JIBI

Bisnis.com, DENPASAR - Ditjen Peternakan dan Kesehatan Hewan Kementerian Pertanian membuka posko siaga ternak dan kesehatan hewan untuk mengantisipasi erupsi Gunung Agung.

Dirjen Peternakan dan Kesehatan Hewan (Dirjen PKH) Kementerian Pertanian I Ketut Diarmita mengatakan posko merupakan kerja sama dengan Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi Bali dan Dinas Pertanian Kabupaten Karangasem.

Posko yang berada di Lantai 2 Gedung Posko Komando Tanggap Darurat Erupsi Gunung Agung di Tanah Ampo untuk memonitor perkembangan yang sudah dilakukan oleh Tim Kesiapsiagaan Darurat dari Ditjen PKH dalam misi penyelamatan ternak, serta mengidentifikasi permasalahan yang dihadapi untuk diambil keputusan dalam penyelesaiannya di lapangan. 

Dirjen PKH juga menyampaikan, sejak hari Sabtu (22/9) sampai dengan Selasa (26/9) sudah ada Tim Kesiapsiagaan Darurat dari Ditjen PKH yang turun ke lapangan untuk melakukan penyelamatan ternak akibat erupsi Gunung Agung di Karangasem Bali. 

Tim tersebut diketuai Direktur Kesehatan Masyarakat Veteriner, Syamsul Ma'arif beranggotakan Kepala Balai Besar Veteriner Denpasar I Wayan Masa Tenaya beserta staf, Kepala BPTU-HPT Sapi Bali Jack Pujianto beserta staf, dan dokter hewan dari pusat, Makmun, Boetdhy Angkasa, serta Pebi Purwo Suseno, juga Tim Humas Ditjen PKH Padjarnain. 

“Saat ini kita telah membentuk Satuan Tugas Peternakan dan Kesehatan Hewan yang diketuai oleh drh. I Ketut Nata Kusuma, MMA. Anggota Satgas tersebut merupakan gabungan dari Tim Ditjen PKH, Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi Bali dan Dinas Pertanian Kabupaten Karangasem," jelasnya melalui rilis, Rabu (27/9/2017).

Ditjen PKH melalui Satgas Peternakan dan Kesehatan Hewan juga menfasilitasi pelaku industri di bidang Peternakan yang akan memberikan bantuan berupa pakan ternak dan truk untuk mengevakuasi ternak.

Selain itu juga memfasilitasi pembuatan kandang penampungan, tarpal sebagai atap kandang, dan juga memberikan bantuan berupa pakan konsentrat sebanyak 5 ton, pakan hijaun, obat-obatan sebanyak 10.000 dosis, necktag untuk identifikasi ternak 350 buah dan air minum bagi ternak warga yang diselamatkan, serta bantuan masker buat petugas lapangan dan para peternak. 

Disediakan juga 1 unit mobil truk untuk mengangkut ternak ke tempat penampungan ternak yang telah dibuat pada area yang lebih aman. 

“Kami juga telah laporkan terkait kesiapan pelayanan Posko Siaga Peternakan Dan Kesehatan Hewan kepada Kepala BNPB terkait aktifitas Tim Satgas Peternakan dan Kesehatan Hewan, terutama juga terkait dengan jumlah keseluruhan bantuan untuk disampaikan ke Presiden pada saat melakukan kunjungan ke Posko Tanah Ampo”, ungkap I Ketut Diarmita. 

Pihaknya juga menyampaikan, kepada masyarakat yang ingin melaporkan untuk penyelamatan ternaknya dari antisipasi erupsi Gunung Agung Bali dapat menghubungi Satgas Peternakan dan Kesehatan Hewan.

Informasi lebih lanjut tentang layanan 24 jam Satgas Peternakan dan Kesehatan Hewan dapat menghubungi Hotline Nomor 081238632084 (call, WA, SMS).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Feri Kristianto

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper