Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Migrasi Pelanggan 2G ke 4G Perlu Dukungan Edukasi

Telkomsel terus melakukan edukasi dan berbagi pengalaman agar pelanggan tertarik melakukan migrasi dari layanan 2G ke 4G.

Bisnis.com, DENPASAR—Telkomsel terus melakukan edukasi dan berbagi pengalaman agar pelanggan tertarik melakukan migrasi dari layanan 2G ke 4G.

GM Sales Telkomsel Regional Bali Nusra Anandoz Bangsawan mengatakan saat ini masih ada sekitar 40% pelanggan yang menggunakan layanan 2G di wilayah Bali dan Nusa Tenggara, khususnya yang terbanyak di wilayah NTT.

“Kami berupaya terus memperkenalkan keunggulan teknologi 4G yakni kecepatan dan keleluasaan berselancar di dunia maya,” katanya, Selasa (21/11/2017).

Kata Anandoz didukung jaringan 4G yang telah menjangkau hingga pelosok dan semakin banyaknya ponsel 4G dengan harga terjangkau di pasaran diharapkan lebih memudahkan upaya migrasi tersebut.

Dia menambahkan pihaknya tidak lagi membangun menara BTS 2G tetapi akan memperbanyak menara yang mendukung teknologi 4G (eNode B).

Langkah tersebut diiringi dengan menggelar aktivitas dan kerja sama bundling dengan produsen ponsel seperti yang dilakukan di Grapari Telkomsel Renon dan Grapari Teuku Umar Denpasar melalui pembukaan Samsung Experience Zone.

Selama masa promo hingga 31 Desember 2017 Telkomsel menyediakan diskon dan apresiasi untuk pelanggan setia Telkomsel dan bundling produk yang lebih hemat.

Kata Anandoz dengan menggandeng mitra device Erafone dan Samsung dapat memberikan nilai lebih ke pelanggan bisa memilih berbagai bundling ponsel 4G berkualitas dengan kuota data super besar dan harga terjangkau.

“Pelanggan bisa menikmati kenyamanan mengakses digital lifestyle didukung layanan data yang lebih cepat melalui jaringan 4G LTE,” katanya.

Direktur Retail Channel Samsung Bingar Egidius Situmorang mengatakan memilih lokasi Grapari tersebut karena tingkat kunjungannya cukup tinggi yakni 15.000 orang per bulan.

“Kami memiliki visi yang sama dengan Telkomsel untuk memberikan pengalaman digital yang menyenangkan serta memberikan kepuasan kepada para konsumen melalui sebuah experience center,” ujarnya.

Selain di Denpasar, Samsung Experience Zone juga digelar di Grapari PARI Solo, Grapari Hartono Solo, Grapari Kudus, Grapari Purwokerto, Grapari Semarang Pahlawan, Grapari Yogyakarta, Grapari Jember, Grapari Kediri, Grapari Madiun, Grapari Probolinggo, dan Grapari Surabaya Bukit Darmo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Feri Kristianto
Editor : Miftahul Ulum

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper